Beranda · Menu · Menu 1 · Menu 2

Sedikit-sedikit Lama-lama Menjadi Bukit


Selamat Pagi Semua...!
Hari ini Saya akan berbagi hikmah yang tentu saja semua sudah mengetahui tentang pepatah  yang berbunyi, "Sedikit-sedikit Lama-lama Menjadi Bukit".  Secara umum, pepatah tersebut memberi pelajaran kepada kita bahwa apa yang kita lakukan walaupun sedikit atau kecil, kalau dilakukan secara terus menerus maka akan menjadi besar.
Kita ambil contoh misalnya dalam hal menabung, kalau setiap hari kita sisihkan uang sebesar Rp.10.000, kemudian kita konsisten selama seminggu akan menjadi Rp.10.000, x 7 hari = Rp. 70.000. Kemudian kalau bertahan sampai sebulan akan menjadi Rp. 300.000,-. Bagaimana kalau kebiasaan tersebut dilakukan konsistem sampai setahun Rp. 3.650.000. Luar biasa bukan? Hanya dengan menyisihkan uang Rp. 10.000 setiap hari dilakukan secara konsisten dalam setahun bisa terkumpul Rp. 3.650.000.

Kalo uang itu sudah terkumpul, hasil menabung selama setahun, maka penggunaanya terserah kepada kita. Apakah mau digunakan untuk keperluan keluarga ataukah bisa kita agendakan untuk sedekah atau qurban.

Nah, pepatah tersebut juga bisa kita aplikasikan dalam sebuah sikap. Misalnya ketika kita memiliki kebiasaan susah sekali menerima senyuman dari orang lain, maka kita bisa memulai dari diri kita. Berika senyuman setiap ketemu kepada orang -orang yang tersebut. Maka bisa dipastikan ketika orang yang diberikan senyuman, dia akan membalas dengan senyuman. Dan lama-lama kalau kita konsisten maka, tidak menutup kemungkinan kita yang akan mendapatkan senyuman dari orang tersebut. Secara tidak langsung kita sudah beribadah dengan senyuman, dan kita pun sudah mengajak orang lain agar membiasakan beribadah dengan senyuman.
Semoga bermanfaat!

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Sedikit-sedikit Lama-lama Menjadi Bukit"

Post a Comment